Sinjai – Kepolisian Resor Sinjai menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M. Bertempat Mesjid Nurul Jihad Mapolres Sinjai. Rabu pagi (27/9/2023).
Kegiatan dihadiri oleh Kapolres Sinjai Akbp Fery Nur Abdulah, S.Ik, Wakapolres Sinjai Kompol Andi Muh. Syafei,S.Sos., MH, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Kasubbag, Kasi, perwira staf dan segenap personel Polres Sinjai serta anggota Bhayangkari.
Turut hadiri Kordinator Komunitas Pendakwah Keren Kabupaten Sinjai Ustadz Arifin Nonci sekaligus selaku pembawa hikmah maulid.
Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1445 Hijriah Tahun 2023 mengusung tema ”Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW, Kita Tingkatkan Kinerja Dengan Ikhlas dan Cerdas Guna Mewujudkan Polri Presisi Indonesia Maju".
Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh Ipda Agus Salim, Paur Subbag Watpers Bag SDM Polres Sinjai.
Selanjutnya sambutan Kapolres Sinjai, Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Fery Nur Abdulah,S.Ik yang intinya mengharapkan dengan kegiatan ini kita meneladani Nabi Muhammad SAW.
"Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW mengingatkan kita akan sifat-sifat Rasulullah Muhammad SAW yang patut kita contoh dan diikuti selaku umatnya. Ujarnya.
"Kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Polres Sinjai untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, meningkatkan kinerja, pendorong semangat untuk bekerja keras, tulus dan ikhlas serta memiliki etika akhlak dan moral sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW guna mewujudkan Polri yang Presisi. Jelasnya.
Selanjutnya hikmah Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang dibawakan oleh Ustadz Arifin Nonci yang dalam ceramahnya intinya, tentang pentingnya meneladani Nabi Besar Muhammad SAW dan jadikan panutan kita dalam kehidupan kita, dan mengajak untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
"Mari tingkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT dan cintai Allah dan Rasulnya karna siapa yang mencintai Allah dan Rasulnya maka dia akan bahagia dunia dan akhirat. Ucapnya.
Kegiatan diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh pembawa hikmah maulid Ustadz Arifin Nonci.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar