Kamis, 27 Maret 2014

POLRES SINJAI MELAKSANAKAN RAPAT PANITIA PENERIMAAN BINTARA POLRI TAHUN 2014.

Pada hari Kamis tanggal 27 Maret 2013 pukul 09.00 wita bertempat di ruang Data Mapolres Sinjai dilaksanakan rapat Penerimaa Brigadir Polri T.A 2014 yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sinjai AKBP AGUS SUDARMADI, SST.MK,S.H yang dihadiri oleh Waka Polres Sinjai, Kabag Sumda Polres Sinjai serta seluruh personil yang terlibat panitia Penerimaan Brigadir Polri T.A 2014 guna untuk menerima arahan langsung dari Kapolres Sinjai.

Dalam rapat tersebut Kapolres Sinjai AKBP AGUS SUDARMADI, SST.MK,S.H menekankan kepada seluruh panitia penerimaan bahwa dalam penerimaan pendaftaran di Polres Sinjai agar betul-butul dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku transparan dan akuntabel serta menghindari hal-hal yang dapat merugikan Institusi Polri yang dapat menurunkan harkat dan Martabat Kapolisian.  

Kapolres Sinjai dalam arahannya menekankan kepada Kasi Pengawasan dan Kasi Propam agar betul-betul melakukan pengawasan selama penerimaan berlangsung guna untuk mencegah terjadinya penyimpangan selama penerimaan di Mapolres Sinjai dan khusus Seksi Propam agar melakukan Operasi Bersih yang dibuatkan Sprin selama penerimaan berlangsung serta melaporkan hasil pelaksanaan Operasi Bersih tersebut. 

Setelah selesai pelaksanaan rapat Bag Sumda Polres Sinjai melanjutkan dengan pemasangan Spanduk penerimaan anggota Polri yang di Pasang di Jln. Bhayangkara, Kec. Sinjai Utara, Kab. Sinjai samping TK Kemala Bhayangkari dan Jalan Pramuka, Kec. Sinjai Utara, Kab. Sinjai samping Pos Lantas.

--
HUMAS POLRES SINJAI

Jumat, 21 Maret 2014

KEGIATAN ZIKIR DAN YASINAN DI MASJID AGUNG NUJUMUL ITTIHAD KAB. SINJAI

Pada  hari  Kamis  tanggal  20  Maret 2014, sekitar  jam 18.20 wita S/d 19.25 wita, bertempat di Masjid Agung Nujumul Ittihad Cakkempong, Kab. Sinjai dilaksanakan Shalat  Magrib  berjamaah dilanjutkan dengan kegiatan Yasinan dan Zikir bersama yang   dipimpin   oleh  Ustas  H.  MUH.  NASRUM,  S.Ag  serta  dilanjutkan  dengan penyampaian pesan - pesan  Kamtibmas dan Doa bersama dilanjutkan Shalat Isya secara berjamaah.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kapolres Sinjai AKBP AGUS SUDARMADI, SST.MK,S.H, Dandim 1424 Sinjai beserta Staf, Waka Polres Sinjai, Kadis Perhubungan  bersama Staf, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Sinjai serta personil  Polres Sinjai, PNS dan Bhayangkari  Cabang Sinjai, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta jamaah Mesjid Agung Kab. Sinjai yang dihadir kurang lebih 500 orang.

--
HUMAS POLRES SINJAI

Kamis, 20 Maret 2014

POLRES SINJAI MELAKSANAKAN APEL KESIAPAN PAM KAMPANYE.

Pada hari Kamis tanggal 20 Maret 2014 pukul 08.30 wita bertempat di halaman Apel Mapolres Sinjai Polres Sinjai melaksanakan apel pengecekan persiapan pengamanan kampanye Door to Door oleh Partai PDI Perjuangan di tiap-tiap Dapil di Kab. Sinjai sekaligus pemberian APP oleh Kabag Ops Polres Sinjai KOMPOL Drs. H. NUR ALAM yang dihadiri oleh seluruh personil Polres Sinjai yang terlibat Pengamanan Kampanye Legislatif 2014.

--
HUMAS POLRES SINJAI

KAPOLRES SINJAI MENGHADIRI RAPAT KOORDINASI PEMANTAPAN PERSIAPAN PEMILU TAHUN2014.

Pada hari Kamis tanggal 20 Maret 2014 pukul 09.30 wita bertempat di Gedung Sri Kandi Kab. Sinjai, Jln. Gunung Lompobattang, Kec. Sinjai Utara, Kab. Sinjai Kapolres Sinjai AKBP AGUS SUDARMADI, SST.MK,S.H. menghadiri Acara Rapat Koordinasi sekaligus Narasumber dalam acara Pemantapan Persiapan Pemilu Anggota DPR, DPD, DPRD Tahun 2014 yang diselenggarakan oleh KPU Kab. Sinjai, yang dihadiri oleh Asisten III Kab. Sinjai, Dandim 1424 Sinjai, Kasat Pol-PP Kab. Sinjai, Ketua KPUD, Ketua Panwaslu, Kepala Kesbang Kab. Sinjai, Kapolsek, Danramil, para Ketua PKK, PPS se Kab. Sinjai.

Dalam rapat koordinasi tersebut intinya Kapolres Sinjai AKBP AGUS SUDARMADI, SST.MK,S.H selaku narasumber memaparkantentang  kesiapan Polres Sinjai mengamankan dan mengawal jalannya Pemilu anggota DPR, DPD, DPRD Tahun 2014 dan Polri bersikap Netral dalam Pemilu.

HUMAS POLRES SINJAI

Minggu, 16 Maret 2014

KAPOLRES SINJAI MENYAKSIKAN PENANDATANGAN DEKLARASI KAMPANYE DAMAI.

Pada hari sabtu tanggal 15 Maret 2014 pukul 14.30 wita bertempat dilapangan Sinjai Bersatu berlangsung penandatangan Deklarasi kampanye damai oleh para ketua partai peserta pemilu DPR, DPRD, Provinsi dan DPRD Kabupaten / Kota pemilu 2014 yang dilaksanakan oleh KPUD Kab. Sinjai 

Penandatangan dekllarasi kampanye damai tersebut disaksikan oleh Bupati Sinjai H. SABIRIN YAHYA, S.Sos, Kapolres Sinjai AKBP AGUS SUDARMADI, SST.MK,S.H, Damdi 1424 Sinjai, Ketua Pengadilan Negeri Sinjai, Ketua Pengadilan Agama Sinjai, Ketua KPUD Sinjai beserta anggotanya, Ketua Panwaslu beserta anggota, dan para Kepala SKPD Kab. Sinjai.

Pada pukul 15.30 wita kegiatan dilanjutkan dengan kirab / Karnaval kampanye damai keliling kota Kba. Sinjai yang dilepas oleh Bupati Sinjai H. SABIRIN YAHYA,.S.Sos yang diikuti oleh Partai Politik peserta pemilu 2014 beserta caleg dan simpatisan dengan jumlah peserta karnaval sebanyak 500 orang menggunakan kendaraan R8 1 Unit, R6 1 unit, R4 126 unit dan R2 90 unit, dan adapun rote yang dilalui peserta karnaval yaitu star di lapangan Sinjai Bersatu, Jln. Jend Sudirman, Jln Persatuan Raya, Jln. Sungai Tangka, Jln Amana Gappa, Jln Sunu,, Jln Cakalang, Jln. Hos Cokroaminoto, Jln. KH. Agus Salim, Jln. Sultan Isma, Jln. Bhayangkara, Jln. Abd. Latif dan Finish di Lapangan Sinjai Bersatu.

Kegiatan tersebut berlangsung hingga pukul 16.30 wita dengan tertib dan lancar dengan pengamanan dan pengawalan dari personil Polres Sinjai.

--
HUMAS POLRES SINJAI