Sabtu, 20 Juli 2024

Antisipasi Guantibmas, Kapolres Sinjai Siagakan Personil di Malam Minggu


Sinjai- Sebagai langkah antisipasi gangguan kamtibmas dimalam Minggu, Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar Hasry, S.Ik.,MH menyiagakan personelnya dengan Standby Mako. Kebijakan ini bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel Polres Sinjai dalam menghadapi segala kemungkinan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Sinjai, terutama pada malam libur.

Pelaksanaan Standby Mako yang dilakukan di malam Minggu merupakan upaya preventif dari Kapolres Sinjai untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. Personel yang telah ditugaskan khusus untuk tugas ini melaksanakan apel siaga dihalaman Mapolres Sinjai, yang pimpinan Perwira Pengendali (Padal). Kegiatan apel siaga ini menjadi wujud nyata kesiapan Polres Sinjai dalam menghadapi segala situasi yang berpotensi mengganggu kamtibmas.

Seperti yang terlihat pada malam ini, Sabtu (20/7/24) pukul 20.00 wita, di halaman Mapolres Sinjai, personel stand by melaksanakan apel siaga yang dipimpin oleh Padal Akp Irawan Pribadi, yang menjabat sebagai Kasat Samapta Polres Sinjai. Apel ini diikuti oleh personel gabungan dari berbagai fungsi sesuai dengan surat perintah Kapolres Sinjai.

Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar Hasry, S.Ik.,MH mengatakan, standby mako ini merupakan langkah antisipatif untuk mengatasi gangguan kamtibmas dan mencegah terjadinya aksi kejahatan. "Dengan adanya personel stand by mako, diharapkan dapat segera berkumpul dan menangani kejadian dengan cepat jika ada situasi yang membutuhkan penanganan. Kehadiran polisi di tengah masyarakat juga diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman, serta mencegah niat orang untuk melakukan tindak kejahatan," ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolres Sinjai menekankan pentingnya peran aktif seluruh personel dalam memantau perkembangan situasi di masyarakat. "Diharapkan kepada seluruh personel stand by agar aktif memantau perkembangan situasi di tengah masyarakat. Hal ini sangat berkaitan erat dengan tugas pokok kepolisian dalam rangka memelihara dan meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat," tambahnya.

Selain itu, personel standby juga melakukan kegiatan patroli dan pemantauan intensif di berbagai titik rawan di Kabupaten Sinjai. Langkah ini diambil sebagai bentuk pencegahan terhadap tindakan kriminal yang mungkin terjadi pada malam Minggu, mengingat tingginya aktivitas masyarakat pada waktu tersebut. Kapolres Sinjai berharap dengan adanya langkah-langkah preventif ini, situasi kamtibmas di Kabupaten Sinjai tetap aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang.

Polres Sinjai terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dan melalui kegiatan yang berfokus pada keamanan dan ketertiban, serta mengharapkan partisipasi masyarakat untuk bersama sama dengan Kepolisian menjaga keamanan utamanya dilingkungan masing masing.

Melalui upaya bersama antara kepolisian dan masyarakat, situasi kamtibmas di Kabupaten Sinjai diharapkan dapat terus terjaga dengan baik, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi semua pihak.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar