Kamis, 11 Juli 2024

Tingkatkan Patroli Malam, Kapolres Sinjai : Upaya Maksimal Ciptakan Situasi Aman Kondusif


Sinjai - Guna mencegah dan meminimalisir aksi kejahatan pada malam hari, Sat Samapta Polres Sinjai melaksanakan patroli malam dengan sasaran tempat-tempat yang dianggap rawan gangguan Kamtibmas, tempat keramaian, dan obyek vital di dalam Kota Sinjai. Patroli ini dilaksanakan pada Kamis malam (11/7/2024).

Patroli malam ini bertujuan untuk menciptakan situasi aman dan kondusif serta mencegah gangguan Kamtibmas yang kerap terjadi pada malam hari. 

Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar Hasry, S.Ik., M.H melalui Kasat Samapta Polres Sinjai AKP Iriawan Pribadi, mengungkapkan harapannya bahwa dengan patroli yang rutin, situasi Kamtibmas diwilayah Sinjai dapat terjaga dengan baik.

"Dengan rutin melakukan patroli, kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi situasi Kamtibmas, seperti mengurungkan niat pelaku kejahatan serta mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas. Dengan demikian, masyarakat dapat beraktivitas dan beristirahat dengan tenang karena merasa aman dan nyaman atas kehadiran anggota Polri di lapangan," ujarnya.

Kegiatan patroli malam ini juga merupakan bentuk nyata upaya Polri, khususnya Polres Sinjai, dalam memelihara Kamtibmas guna menciptakan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Patroli dilakukan dengan menyisir berbagai lokasi yang dianggap rawan, seperti kawasan permukiman, pusat perbelanjaan, area perkantoran, serta tempat-tempat publik lainnya.

Pelaksanaan patroli dengan menggunakan kendaraan dinas dengan menyusuri jalan-jalan utama dan gang-gang sempit yang sering kali luput dari pengawasan. Dalam pelaksanaannya, anggota patroli juga melakukan dialog dengan warga yang ditemui di lapangan, guna menyerap informasi dan keluhan terkait situasi keamanan di lingkungan sekitar.

Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar Hasry juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. "Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas. Laporkan segera jika ada hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar. Kerja sama antara polisi dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif," jelassnya.

Selain patroli malam, Polres Sinjai juga meningkatkan upaya preventif lainnya, seperti penyuluhan keamanan di berbagai kesempatan, serta koordinasi dengan instansi terkait untuk memperkuat sistem keamanan.

Dengan berbagai upaya yang dilakukan, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah Sinjai semakin kondusif dan masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan rasa aman dan nyaman. Patroli malam ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk komitmen Polres Sinjai dalam menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah hukumnya.

"Kami akan terus berupaya maksimal dalam menjaga keamanan wilayah ini. Patroli malam adalah salah satu langkah nyata kami. Kami berharap masyarakat dapat mendukung dan bekerja sama dengan kami demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif," pungkasnya.

Dengan patroli malam yang intensif, diharapkan wilayah Sinjai tetap menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi seluruh warganya. Polres Sinjai berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan rasa aman dan perlindungan bagi semua.


  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar